Sumbawa NTB - Kepolisian Sektor Buer Polres Sumbawa menggelar kegiatan gotong royong bersama yang melibatkan instansi samping, pemerintah hingga siswa sekolah, Jumat (10/06/22) pagi.
Kegiatan yang diikuti ratusan peserta tersebut dilaksanakan disepanjang jalan raya kecamatan Buer dengan sasaran sampah-sampah, semak-semak, tanaman liar serta rantinf-ranting pohon yang melintang ke badan jalan.
Kapolres Sumbawa melalui Kapolsek Buer Ipda Ma'ruful Amaly SH., saat dikonfirmasi mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut event internasional MXGP Samota serta bakti sosial dalam rangka Hari Bhayangakara ke-76.
"kegiatan bakti sosial ini untuk membersihkan jalan sepanjang kecamatan buer agar terlihat rapi dan asri dalam rangka menyambut dan mensukseskan event MXGP serta bakti sosial Polri" Ucap Kapolsek.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek bersama personelnya juga turut mengajak masyarakat mendukung serta turut mensukseskan event MXGP Samota salah satunya melalui kegiatan vaksinasi bagi yang belum vaksin serta tetap menjaga situasi kamtibmas agar senantiasa kondusif. (Adb)